Saturday, July 3, 2010

Pilkada Rejang Lebong : Hijazi-Jhon Ferianto Unggul


politiksaman.com-Rejang Lebong (03/07),Pasangan bupati dan wakil bupati Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, Hijazi-Jhon Ferianto unggul di beberapa Tempat Pemungutan Suara di Kecamatan Kota Padang.

"Untuk sementara ini pasangan Hijazi-Jhon Feriaynto unggul di beberapa TPS di Kecamatan Kota Padang, tapi ini hasilnya masih sementara karena rekap dari PPS nantinya akan di plenokan di tingkat PPK," kata anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kota Padang, Suhardi, Sabtu sore.

Hasil pemantauan pihaknya di TPS yang berada di Kelurahan Kota Padang antara lain di TPS satu pasangan Hijazi-Feriyanto berhasil mengumpulkan 132 suara, kemudian di susul pasangan Suherman-Slamet Diyono dengan 36 suara, kemudian Lukman Effendi-Suharudin dengan 19 suara dan pasangan Darussamin-Mahdi Husen dengan lima suara.

Selanjutnya di TPS dua pasangan ini juga mengungguli pasangan incumbent Suherman-Slamet Diyono dengan perolehan 122 suara melawan 44 suara. Kemudian di TPS tiga Hijazi-Jhon Feriyanto mengumpulkan 77 suara sedangkan lawannya Suherman-Slamet Diyono mengumpulkan 43 suara.

Sementara itu hasil pantauan ANTARA di sejumlah lokasi pemungutan suara seperti di TPS I Desa Lubuk Belimbing I, pasangan ini juga berhasil mengumpulkan 100 suara, dari 265 suara syah dimana lawannya Suherman hanya mengumpulkan delapan suara.

Sedangkan di TPS dua Hijazi berhasil mengumpulkan 81 suara disusul oleh Suherman dengan 23 suara.

Untuk TPS perbatasan Bengkulu-Lubuklinggau, Sumsel yaitu TPS tiga pasangan ini juga mengungguli tiga pasangan bupati dan wakil bupati lainnya dengan perolehan 148 suara. (polsaman1)

1 komentar:

joko said...

Rekapitulasi Perolehan Suara Sementara Berdasarkan Data KPU RL1. Suherman - Slamet 28.725355472. Hijazie - Jon 20.516624973. LURUS 8.5985534944. DAMAI 3.1585514742

Post a Comment

Komentar Pengunjung

ARSIP

PROFILE TOKOH

PUISI & SASTRA

OPINI

  • Kaca Benggala: Sumpah Palapa - Oleh: Agus Jabo Priyono*) Ibarat pepatah, sebagai sebuah bangsa kita sedang berlayar dengan perahu besar, melawan gelombang liar. Dikurung langit yang tla...
    14 years ago