

politiksaman.com-Musi Rawas (29/05), Jelang pemilihan suara yang akan diadakan pada 5 juni 2010 mendatang KPU Musi Rawas terus melakukan sosialisasi yang di antaranya melakukan Talk Show yang disiarkan langsung melalui radio Lokal.
Talk Show dengan pembicara dari kalangan aktivis mahasiswa dan pengamat politik Musi Rawas serta kalangan media dengan pembicara, antara lain ,Eduar Antoni (media Online politiksaman.com), Adi( Kahmi), serta Kenny (Devisi Hukum KPU Mura).
Dalam kesempatan tersebut ketua Devisi Hukum KPU Mura, Kenny menuturkan Talk Show yang dilaksanakan ini merupakan upaya memberikan pemahanan kepada masyarakat Musi Rawas turut serta memciptakan pelkada Mura aman damai serta lancar.
“Diharapkan masyarakat akan semakin memahami, dalam memberikan dukungan kepada kandidat tidak kebablasan,” katanya.
Dilanjutkannya, dukungan yang diberikan tidak menimbulkan anarkis dan saling menghargai terhadap pilihan yang akan di berikan kepada salah satu kandidiat selain itu juga kepada kandidiat untuk dapat menahan diri, agar tidak memancing massa untuk melakukan kekerasan kepada kandidiat lain.
Diakuinya, sejak dimulainya tahapan Pilkada pihaknya sudah berupaya untuk meminimalisir terjadinya bentrok massa yang salah satunya, dalam penetapan DPT yang di setujui kandidiat, serta penetapan jadwal kampanye dengan empat zona yang masing masing kandidat melaksanankan kampaye, massa kandidat tidak saling bertemu.
Sementara itu perwakilan Kahmi Kota lubuklinggau dan Musi Rawas, Ady menekankan kepada kandidiat agar dapat memberikan contoh kepada pendukung dalam bersikap.
“ Kandidat harus dapat menahan serta meredam emosi dalam menyikapi permasalahan di lapangan serta menlesaikan sengketa seksuai dengan jalur hukum yang di tetapkan,” katanya.
Dilanjutkannya, kandidiat tidak memancing agar massa untuk melakukan tindakan anarkis. dengan tidak melakukan pelanggaran diluar jadwal kampanye yang di tetapakan.
Selain itu juga dirinya berharap kepada masyarakat kabupaten Musi Rawas, dalam memilih pemipin sesuai dengna hati nurani dan tidak terpancing dengan politik uang.
Juga memilih pemimpin yang mempunyai visi dan misi yang jelas untuk meningkatkan dan memberikan kesejahteraan bagi Musi Rawas kedepannya.
Hal yang sama juga di samapaikan pemimpin perusahan media Online khusus segmen politik, politiksaman.com, Edwar Antoni yang menuturkan selain kandidit yang tidak memancing massa bertindak anarkis juga di butuhkan peran media dalam pemberitaannya untuk bertindak Netral.
“ Namun yang utama, kandidat dalam menarik simpati tidak melakukan tindakan kotor yang dapat memancing masa kandidt lain utuk melakukan kekerasan,”katanya.(Irhandi*)


0 komentar:
Post a Comment