
politiksaman.com-Lahat (12/07), Pada tahun 2010 ini, keindahan Kota Lahat, khususnya pada malam hari akan lebih dipercantik. Menurut rencana, sebanyak 2000 lampu hemat energi akan siap menerangi seluruh wilayah Kota Lahat.
Selain itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat juga akan melakukan penanaman bibit pohon hias disepanjang jalan dalam kota Lahat.
“Lahat akan terus berbenah, bukan hanya penerangan lampu, tapi kita juga akan melakukan penanaman bibit pohon hias di pinggir jalan. Tujuannya, untuk menambah keindahan Kota Lahat, baik di malam hari maupun menjaga kesejukan di saat siang harinya” ungkap Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Rivai SE baru-baru ini kepada sejumlah wartawan.
Menurutnya, penerangan lampu ini akan dilakukan merata di seluruh Kota Lahat, dan pemasangannya pun akan diatur sedemikian rupa sehingga akan menambah eksotis suasana keindahannya. Namun, Wari menambahkan, hal ini tentunya akan dilakukan secara bertahap. Yang jelas, baik lampu yang ada, ataupun bibit pohon yang ada, sepenuhnya merupakan hasil karya dan hasil kerja keras dari putra-putra Lahat sendiri.
”Kepada masyarakat Lahat, nantinya jika sudah di laksanakan di lapangannya, hendaknya bisa sama-sama menjaga kondisi yang ada, sehingga Lahat bisa lebih baik lagi kedepannya,” ungkap Aswari.
Terpisah, warga Kelurahan Pasar Lama, Sefran (27) sangat menyambut baik rencana ini. Dimana dirinya sangat mendukung upaya Pemkab Lahat yang akan terus meningkatkan keindahan kota, sehingga kedepannya Lahat akan semakin baik lagi wajah dan penampilannya.
”Menurut saya, itu rencana yang cemerlang. Maka dari itu segera di realisasikan. Sudah dapat dibayangkan keindahan Kota Lahat pada malam harinya jika semua lampu menghiasi, dan saya yakin Lahat akan jauh lebih baik lagi kedepannya. Sesuai dengan Visi dan Misi Pak Bupati sewaktu kampanye merebut lahat satu.” Ungkap Sefran. (firdaus*)


0 komentar:
Post a Comment